NTP Kaltara Naik 0,52 Persen
- Administrator
- Senin, 20 September 2021 11:26
- 51 Lihat
- Info Kaltara
CK.CITAKALTARA.COM 20 Sep 2021
Info Kaltara
TANJUNG SELOR - Jika Nilai Tukar Petani (NTP) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) pada bulan Juli 2021 mengalami penurunan sebesar 0,16 persen terhadap bulan sebelumnya, maka NTP di bulan Agustus 2021 justru meningkat 106,17 poin atau naik sebesar 0,52 persen. Peningkatan NTP disebabkan oleh perubahan indeks harga yang diterima petani (It) lebih tinggi dibandingkan indeks harga yang dibayar petani (Ib).
Indeks harga yang di terima petani (it) berada pada angka 111,83 poin dan hanya naik sebesar 0,28 persen sementara indeks harga yang di bayar petani (ib) berada pada angka 105,33 poin dan mengalami kenaikkan sebesar 0,24 persen.
NTP per subsektor Provinsi Kalimantan Utara Agustus 2021 yaitu Nilai Tukar Petani Tanaman Pangan (NTPP) sebesar 99,63 mengalami perubahan kenaikkan sebesar 0,35 persen dari bulan Juli 2021 yang berada pada angka 99,29 poin.
Nilai Tukar Petani Hortikultura (NTPH) sebesar 95,39 mengalami penurunan sebesar -1,19 persen dibanding bulan Juli 2021 mencapai angka 96,54 poin.
Nilai Tukar Petani Tanaman Perkebunan Rakyat (NTPR) sebesar 133,30 mengalami kenaikkan cukup tinggi sebesar 3,46 persen dimana pada bulan Agustus berada pada angka 133,30 poin lebih tinggi dibaningkan dengan bulan Juli 2021 yang berada pada angka 128,84 poin.
Nilai Tukar Petani Peternakan (NTPT) kali ini justru turun sebesar 104,32 poin atau -1,64 persen dibandingkan bulan juli 2021 sebesar 106,06 poin.
Nilai Tukar Nelayan dan Pembudidaya Ikan (NTNP) sebesar 104,86 poin atau naik sebesar 0,50 persen dibandingkan bulan Juli 2021 sebesar 104,34 poin.
NTP tanpa perikanan sebesar 106,68 mengalami kenaikkan sebesar 0,53 persen dibandingkan bulan Juli 2021 sebesar 106,12 poin.
Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) Kapada Agustus 2021 sebesar 108,36 poin naik sebesar 0,27 persen dibanding NTUP bulan Juli 2021 sebesar 108,06 poin.
Nilai Tukar Petani (NTP) adalah perbandingan indeks harga yang diterima petani (It) terhadap indeks harga yang dibayar petani (Ib). NTP merupakan salah satu indikator untuk melihat tingkat kemampuan/daya beli petani di perdesaan. NTP juga menunjukkan daya tukar (terms of trade) dari produk pertanian dengan barang dan jasa yang dikonsumsi maupun untuk biaya produksi. Semakin tinggi NTP, secara relatif semakin kuat pula tingkat kemampuan/daya beli petani. (Bid.Statistik/els)
Sumber : BPS Kaltara